Bikin pesta ulang tahun di hotel atau cafe? sudah biasa tuuuhh... Dan agak susah ya kalo kita kebetulan lagi nggak ada uang? Coba deh bikin pesta di tempat-tempat unik ini. Seru dan hemaaattt... :D
1. 'Claustrophobic' party
Ajak 2-3 orang teman buat bikin pesta di mobil. Keluarkan ide-ide gila yang kita punya supaya pesta tetap menarik, biarpun ditempat kecil. Kita bisa pakai sopir atau nyetir sendiri dan keliling kota sampai jam 12 tepat. Siapkan cerita sebanyak-banyaknya dan curhat habis-habisan. Cerita hantu juga lho. Pastikan diantara kalian enggak ada yang claustrophobia (takut berlebihan berada diruangan kecil) ya. hehehe..
BUDGET: Rp 200.000 (3-4 Orang)
Do you have these already ?
- CD atau kaset lagu ulang tahun.
- Topi pesta dan terompet.
- Tisu.
2. yay... Splash party
Bikin pesta dikolam renang tuh seru banget lho. Kalau kebetulan kita nggak punya kolam renang dirumah, coba pinjam kolam renang teman. Tapi kalau nggak ada yang punya, kita bisa menyewa kolam renang di salah satu villa atau hotel. Selain berenang, kita bisa main polo air atau lomba menyelam. Yang penting, tepat jam 12 malam, tiup lilin dan potong kue kita di atas air (pakai pelampung sebagai meja). Pasti berkesan dan di ingat terus.
BUDGET: Rp. 150.000 (5-6 orang, belum termasuk sewa kolam)
Do you have these already?
- Pelampung yang datar dan lumayan besar buat dijadiin meja.
- Baju renang, handuk dan baju ganti.
- Bola.
3. Nyanyi yok nyanyi !
Ajak semua tamu undangan kita ke tempat karaoke terdekat. Di sana kita bisa nyanyi sepuasnya. Kalau mau lebih seru, bikin dress code yang lucu. Jangan lupa foto sebanyak-banyaknya yaa..?
BUDGET: Rp. 250.000 (6-10 orang)
Do you have these already?
- List lagu-lagu ulang tahun sepanjang masa.
- Balon dan topi pesta. (semua yang datang wajib pakai!)
4. Let's get romantic
Kosongkan jadwal kita pas weekend dan ajak teman-teman ke pantai buat merayakan ulang tahun kita. Kita bisa duduk di pinggir pantai sambil menunggu jam 12 malam. Biar makin romantis, pasang lilin di sekeliling kita. Siapa bilang romantis cuma identik dengan cowok?
BUDGET: Rp. 200.000 (6-8 orang, belum termasuk transportasi dan akomodasi)
Do you have these already?
- Lilin.
- Kembang api dan petasan.
- Tikar buat alas duduk.
- Snack.
5. Row, row, row your boat
Kadang-kadang ada beberapa danau yang menyewakan perahu. Bayangkan betapa serunya merayakan ulang tahun di dalam perahu. Tempatnya memang kecil banget sih. Makanya undang temen-temen deket aja. Jangan lupa bawa tape supaya kita bisa nyanyi-nyanyi sambil makan. Enggak perlu menari ya, nanti kecemplung! :D Kita juga bisa bawa mainan, seperti kartu atau monopoli supaya acaranya makin seru.
BUDGET: Rp. 150.000 (2-3 orang, belum termasuk ongkos sewa perahu)
Do you have these already?
- Lilin.
- Kembang api dan petasan.
- Kain buat alas duduk.
- Snack.
0 komentar:
Posting Komentar